Membuat Daftar Isi Berdasarkan Kategori Label

Membuat daftar isi berdasarkan kategori label untuk di widget atau di dalam postingan. Daftar isi atau sitemap di blogspot berikut ini akan muncul berdasarkan label. Kalau sebelumnya ada membuat daftar isi untuk seluruh artikel blog: cara membuat sitemap di blogspot. Caranya juga sangat mudah dan pasti sudah banyak yang tahu. Meskipun sudah BASI BANGET, sekedar buat catatan daripada hilang.

Pada blogspot sendiri secara default, label tidak termasuk isi postingan yang di index, alias tidak akan muncul dalam hasil pencarian mBah Google, seperti juga search. Dan untuk sekarang bisa dibuat menjadi index dengan sedikit modifikasi pada robots txt pada setting blogger.

Membuat daftar isi berdasarkan kategori label

Buat postingan baru dengan mode html (jangan compose), judul mungkin bisa disesuaikan dengan nama label. Kemudian masukkan code berikut ini:

<ol> <script> var numposts = 100; var standardstyling = true; </script> <script type="text/javascript" src="http://yourjavascript.com/2149918561/postlabel.js.htm.js"></script><ol> <script src="http://iwansulistyo.blogspot.com/feeds/posts/default/-/Blogging?orderby=published&amp;alt=json-in-script&amp;callback=showrecentposts&amp;max-results=999"> </script> </ol> </ol>
Keterangan:
  • Warna biru (100) bisa diganti dengan jumlah postingan yang di kehendaki, 9999999 postingan misalnya.
  • Warna hijau muda (iwansulistyo) diganti dengan alamat blog kita.
  • Warna merah (Blogging) ganti dengan nama label, yang perlu diperhatikan penulisan label, huruf kapital dan huruf kecil berpengaruh, Blogging berbeda dengan blogging.
Contoh daftar isi berdasarkan kategori label
Dan hasilnya, sebagai contoh untuk blog ini daftar isi http://iwansulistyo.blogspot.com dengan label Blogging, dan jumlah postingan yang ditampilkan 10.

Itulah sekedar catatan cara membuat daftar isi berdasarkan kategori label, selamat mencoba, jika bingung silakan tanya pada Google.

0 comments:

Post a Comment